jateng.tribratanews.com, Sragen – Hadiri acara taraweh keliling di kecamatan Ngrampal, Kapolsek Ngrampal Polres Sragen Polda Jawa Tengah AKP Budiyono sampaikan situasi keamanan yang hingga saat ini berjalan kondusif, Selasa (30/05/2017).
Lebih dalam AKP Budiyono menyampaikan pesannya kepada ratusan jamaah masjid Baitul Ikwan di dukuh Karangrejo desa bener kecamatan Ngrampal , “ bahwa seiring perkembangan media sosial yang semakin maju, dan menjadi salah satu komunikasi sosial yang saat ini sedang ngetrend, hits di masyarakat, agar semua warga jangan mudah percaya berita bohong atau hoax yang bisa saja sengaja di sebarkan oleh kelompok yang menginginkan memecah belah persatuan bangsa kita “
“ Telah banyak korban akibat penyebaran hoax hingga harus berhadapan dengan hukum di indonesia saat ini. Untuk itu, salah satu cara menghindarinya dengan senantiasa menjaga kerukunan antar warga, jangan mudah percaya dan langsung ikut serta menjadi perantara penyebaran berita bohong tersebut “
Menyinggung permasalahan menghadapi hari raya idul fitri 1438 Hijriah yang sesaat lagi akan tiba, AKP Budiyono menyampaikan bahwa Kepolisian telah mempersiapkan keamanan serta pengamanan jalur mudik lebaran ataupun jalur alternatif bagi kenyamanan para pemudik melintas kebupaten Sragen yang salah satunya akan melintas di kecamatan Ngrampal ini. Untuk itu AKP Budiyono berharap peran aktif warga untuk membantu keamanan serta kenyamanan pemudik dengan tidak bermain mercon atau petasan yang akan menggangu perjalanan pemudik.
“ Menjelang ramadhan akan rentan kegiatan swiping yang dilakukan oleh kelompok tertentu dimana hal tersebut tentu sangat mengganggu kenyamanan para pemilik toko ataupun pembeli, untuk saya menghimbau agar bilamana mendapati adanya kegiatan swiping yang di lakukan oleh kelompok ormas tertentu, agar bersedia segera melapor kepada Polsek Ngrampal, karena kegiatan swiping adalah kewenangan bagi Polri dan bukan dilakukan oleh kelompok tertentu, “ pungkas AKP Budiyono dalam taraweh kelilingnya.