Binkam

Setiap Pagi, Polres Pekalongan Kota Sebar Petugas di Titik Rawan Kecelakaan

Tribratanewspoldajateng.com, Kota Pekalongan – Polsek Pekalongan Timur Polres Pekalongan Kota Polda Jawa Tengah memberikan pelayanan prima kepada masyarakat khususnya bagi pelajar dengan melakukan PH pagi di sekolah yang terletak di pinggir jalan raya . Setiap harinya, personel Polsek Pekalongan Timur rutin melaksanakan PH pagi semenjak pukul 06.30 wib hingga pukul 07.15 WIB.
Seperti halnya yang dilakukan para personil Polsek Pekalongan Timur, Selasa (18/4/2017). Anggota Polsek Pekalongan Timur ini selalu rutin melaksanakan pengaturan arus lalu lintas dan menyeberangkan anak sekolah dan para guru pagi di depan sekolah.
Kegiatan PH pagi tersebut disambut baik oleh siswa-siswi, guru, dan warga masyarakat para pengguna jalan yang melintas. Mereka merasa aman dengan kehadiran petugas polisi yang melaksanakan  PH pagi yaitu melakukan pengaturan lalu lintas dan penyeberangan siswa-siswi yang hendak masuk ke sekolah karena sangat membantu memberikan keselamatan.
Sementara itu Kepala Kepolisian Resor Pekalongan Kota Ajun Komisaris Besar Polisi Enriko Sugiharto Silalahi SIK, kepada Kapolsek Pekalongan Timur Kompol Agus Riyanto, SH, MH, menerangkan bahwa setiap hari kerja ia memerintahkan kepada anggotanya untuk melaksankan PH pagi di setiap titik yang telah ditentukan di sepanjang jalan raya Pekalongan Timur. Terdapat beberapa titik yang setiap pagi sudah diisi oleh petugas anggota di titik rawan.
“Dilokasi tersebut memang rawan laka lantas karena ramainya aktifitas masyarakat. Karena itu kehadiran anggota Polri di titik-titik tersebut sangat dibutuhkan oleh pelajar yang akan masuk sekolah, guna mendukung program Polri yang mengedepankan pelayanan prima,” Ujar Kapolsek Pekalongan Timur.
“Karena biasanya saat pagi hari sangat ramai kendaraan yang melintas dijalan raya. Selain itu untuk para siswa sekolah mereka harus berhadapan dengan pekerja yang akan berangkat untuk beraktifitas di pagi. Polisi juga menghimbau kepada warga yang beraktifitas untuk tidak tergesa-gesa, hormati pengguna jalan yang lain serta utamakan keselamatan bersama,” tambahnya.
Pengaturan lalu lintas yang dilaksanakan ini sebagai bentuk antisipati kerawanan laka lantas dan tindak kejahatan yang terjadi di jalan pada jam rawan lalu lintas serta mengantisipasi terjadinya kemacetan lalu lintas, karena pada pagi hari para karyawan dan adik-adik pelajar berangkat ke kantor dan sekolah, sehingga dilaksanakan pengaturan PH Pagi ini agar masyarakat dapat merasa aman dan nyaman dalam berkendara dan melaksanakan aktifitas pagi dengan aman.
[Humas Polres Pekalongan Kota]

 

Berita Terkait