Tatap Muka Wakapolda Jateng dengan Anggota Polres Pekalongan Kota

Wakapolda Jateng Brigjen Pol Drs. Indrajit, S.H. saat menyampaikan arahan kepada personel Polres Pekalongan Kota (11/4)

Tribratanewspoldajateng.com, Semarang – Bertempat di aula Mapolresta Pekalongan Kota, Wakapolda Jateng Brigjen Pol Drs. Indrajit, S.H. menyampaikan arahan kepada personel Polres Pekalongan Kota, Selasa (11/4/2017).

Wakapolda Jateng menyampaikan arahan terkait kesiapan menjelang arus mudik yang melewati jalur pantura. Diharapkan agar bisa digunakan secara lancar dan tidak ada kendala kemacetan.

“Semua instansi saya harapkan agar bekerja sama melaksanakan pengaturan maupun rekayasa jalur mudik.” kata Wakapolda.

Ancaman teroris yang terjadi sekarang ini yang sangat meresahkan, diharapkan agar Polri dan instansi lain ikut mewaspadainya.

Seluruh anggota terutama yang berada di wilayah termasuk Bhabinkamtibmas ikut serta menjaga dari gangguan keamanan antara lain Miras, Petasan, curanmor dan lain sebagainya.

Pembangunan jalan tol yang rencananya bisa tercapai pada saat mudik lebaran diharapkan bisa digunakan pemudik untuk mengurai kemacetan.

Peliput : Arie

Exit mobile version