Tribratanewspoldajateng.com, Boyolali – Menjelang Unas semua pelajar harus lebih meningkatkan semangat belajarnya lebih dari biasanya.Karena hasil Unas akan menentukan untuk melanjutkan ke SMP yang diinginkan.
Untuk lebih meningkatkan motivasi belajar Bripka Jiyono Kamis (23/3/2017) selaku Bhabinkamtibmas desa Penggung memberikan arahan kepada para pelajar kelas 6 SD N Banjarsari,Penggung, Boyolali.
Dalam kesempatan itu, Bripka Jiyono menjelaskan hasil Unas akan menentukan nasib pelajar untuk masuk ke sekolah favorit,untuk itu dibutuhkan konsentrasi dalam belajar,kurangi waktu bermain yang tidak perlu,kurangi penggunaan hp yang ada gamenya,tetap rajin ibadah sholat bagi yang muslim,”ujarnya.
Tak lupa disampaikan himbauan agar para pelajar SD tidak usah belajar mengendarai motor karena belum waktunya,serta tidak membuat teman yang mungkin ada kekurangan,tetap kompak dengan teman serta hormat kepada orang tua dan guru.
(Kasi Humas Kota)