Tribratanewspoldajateng.com, Banyumas – Bertempat di Halaman Mushola Al Iman Desa Gumelar Kecamatan Gumelar Kabupaten Banyumas dilaksanakan sosialisasi penerimaan anggota Polri mulai dari Tamtama, Brigadir dan Akpol tahun 2017 kepada ibu Muslimat NU Ranting Gumelar, Jumat (24/3-2017 ).
Kapolsek Gumelar AKP Suparman melalui Bhabinkamtibmas Bripka Suyadi dan Bripka Muntohar, S.H Bhabinkamtibmas Polsek Gumelar, Polres Banyumas, Polda Jawa Tengah menyampaikan informasi tentang penerimaan anggota Polri tahun 2017.
Tujuan sosialisasi ini agar informasi pendaftaran penerimaan Polri sampai ke segala lapisan masyarakat sehingga animo masyarakat yang memenuhi syarat untuk mendaftar dapat meningkat.
Bripka Suyadi menyampaikan bahwa pendaftaran sudah dimulai sejak 14 Maret 2017 sampai dengan 15 April 2017 dipersilahkan kepada putra putri nya yang memenuhi syarat dan ingin jadi Polisi, untuk mendaftar lewat on line melalui website www.penerimaan.go.id dan tidak dipungut biaya.
Bripka Suyadi juga menyampaikan bahwa dalam pelaksanaan seleksi, bersih, transparan, angkutabel dan humanis serta clear & clean menuju Polisi yang Promoter, persiapkan diri dengan baik guna mengikuti tahapan tahapan tes atau seleksi.
Selain menyampaikan sosialisasi penerimaan anggota Polri, Bripka Suyadi dalam sambutannya juga menyampaikan binluh tentang kamtibmas menyikapi isu penculikan anak dengan lebih berhati hati dan waspada, jangan mudah percaya dengan berita yang tidak jelas dan jangan mudah panik.
(Jumanto Humas Polsek Gumelar/PID Promoter Humas Polres Banyumas)