Sosialisasi Penerimaan Polri Di Tengah Pentas Kuda Lumping

Tribratanewspoldajateng.com, Purworejo –    Pada hari minggu tanggal 12 Maret 2017 dari Pukul  09.00wib sampai dengan Pukul 17.00 WIB di Desa Wonoroto Kecamatan Purworejo kabupaten Purworejo Bhabinkamtibmas Polsek Purworejo  Aiptu Surahman  melaksanakan pengaman seni kuda lumping turonggo.  Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mempertahankan seni dan tradisi yang diwariskan oleh leluhur. Pentas Kuda lumping tersebut digelar di halaman rumah Bapak Aris yang merupakan salah satu  warga desa binaan Aiptu Surahman.

Kegiatan yang dilaksanakan oleh Aiptu Surahman juga dibantu oleh rekan Bhabinkamtibmas lainnya yaitu Aipda Inggit. Dan di tengah- tengah pelaksanaan pengamanan Aipda Inggit memberikan arahan agar warga yang menonton tidak ada keributan juga miras.  Bhabinkamtibmas Desa Wonoroto tersebut juga memberikan sosialisasi bahwasannya Polri membuka pendaftaran bagi warga masyarakat yang berminat menempuh karier di kepolisian bahwa Polri membuka seleksi penerimaan yang dibuka dari Tanggal 08 Maret sampai 8 April 2017, dan dapat dibuka melalui website www.penerimaan.polri.go.id

(Lekman Humaspoerdjo)

Exit mobile version