Ungkap Kasus di Sragen : Seorang Penjudi Berhasil Ditangkap Sat Reskrim

jateng.tribratanews.com/, Sragen –  Tersangka tindak pidana perjudian di tempat kejadian Purwoasri desa Jurangjero kecamatan Karangmalang Sragen, ditangkap Satuan Reserse Kriminal Polres Sragen Polda Jateng, Sabtu (11/03/2017).
Kasat Reskrim, AKP Supadi menerangkan bahwa tersangka Partono alias Pak e Lanjar ditangkap oleh Unit operasional Reskrim dirumahnya atas kasus perjudian jenis Cap Jie Kie. Penagkapan diawali dari informasi yang diberikan warga masyarakat tentang perjudian yang terjadi di wilayah Karangmalang Sragen.
Dari penangkapan terhadap Partono, didapat barangbukti berupa uang tunai sebasar Rp. 283.000,- ,1 buah hand phone merk Nokia warna biru, 1 lembar paito,1 bendel keplek, 1 buku rekapan, 1 penggaris, 2 buah ballpaint hitam, 2 buah spidol warna merah.
Saat ini, barang bukti telah diamankan di kantor Sat Reskrim Polres Sragen, dan tersangka Partono tengah diperiksa penyidik Sat Reskrim untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya melanggar pasal 303 KUHP serta pengembangan kasus lebih dalam.
(Tatik _ Humas Polres Sragen
Exit mobile version