Antisipasi Begal, Polsek Wonosegoro Lakukan ini

jateng.tribratanews.com/, Boyolali – Dalam mengantisipasi adanya kejahatan jalanan (crime street), peringatan demi peringatan senantiasa dipublikasikan kepada masyarakat guna mencegah terjadinya kejadian yang tidak diinginkan baik dilakukan dengan himbauan secara dialogis yang humanis,Rabu(8/3)
maupun dengan cara yang satu ini yakni memasang banner di tempat yang rawan namun mudah dipasang ditempay yang dilihat atau dibaca oleh masyarakat pengguna jalan,
Pukul 10.00 Wib Kapolsek Wonosegoro Polres Boyolali Polda Jateng AKP Wahidin bersama tiga anggotanya melaksanakan pemasangan banner di Desa Garangan tepatnya depan toko bangunan “ARTO PUTRO” yang bertuliskan himbauan atau peringatan yaitu tentang ” Begal Jalanan Mengincar Anda “.
Banner itu sendiri merupakan Media Promosi yang dicetak dengan Print digital yang umumnya berbentuk potrait atau vertikal dengan ukuran lebar agar bisa jelas terbaca oleh masyarakat,
Diharapkan dengan terpasangnya banner tersebut masyarakat akan mengetahui situasi jalanan sepi yang dapat menimbulkan kejahatan sehingga pengguna jalan dapat mengatisipasi adanya kejadian, dengan demikian situasi wilayah hukum Polsek Wonosegoro tetap dalam keadaan aman, nyaman serta kondusif.
 (Gobleh, humas segoro)
Exit mobile version