Operasi Simpatik Candi 2017 di Sukoharjo : Turun Kejalan dan Sosialisasikan Budaya Tertib Berlalu Lintas

Tribratanewspoldajateng.com, Sukoharjo – Sosialisasikan tertib berlalu lintas, puluhan personil satuan Lalu lintas Polres Sukoharjo menggambil langgkah unik dalam rangka Operasi Simpatik Candi 2017. langgkah unik itu adalah blusukan turun kejalan dengan membagikan gantungan kunci dan stiker yang bertuliskan ajakan untuk tertib berlalu lintas.

Senin (06/03/2017) Kasat Lantas AKP Finan Sukma Radipta mewakili Kapolres Sukoharjo AKBP Ruminio Ardano S.IK mengatakan, kegiatan blusukan ini merupakan bagian dari operasi simpatik candi 2017 yang dimulai pada awal Maret lalu. Disamping itu juga untuk mensosialisasikan budaya tertib berlalu lintas terutamnya kepada para sopir taksi, anggkot dan masyarakat pengguna jalan lainya.

“Kita masuk kepada elemen-elemen masyarakat, seperti tukang parkir, sopir taksi, tukang angkot, tukang becak dan elemen yang lainnya. Dalam blusukan ini kita juga bagikan gantungan kunci dan stiker yang bertuliskan ajakan untuk tertib berlalu lintas, supaya masyarakat senantiasa menjaga menaati aturan aturan berlalu lintas,” ujar AKP Finan Sukma Radipta, Senin siang.

Lebih janut, tujuan dari digelarnya Operasi Sinpatik Candi 2017 ini untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang pentingnya menjaga ketertiban dan keselamatan berlalu lintas. Sedangkan langkah penekanan yang akan dilakukan pada Operasi Simpatik Candi 2017 ini, lebih mengutamakan langkah preventif (Pencegahan) dengan melakukan sosialisasi untuk tertib berlalu lintas.

Sosialisasi dengan turun kejalan dengan menyambangi masyarakat akan terus dilaksanakan selama berlangsungnya Operasi Simpatik Candi 2017 dengan lokasi yang berbeda beda. Dengan adanya langgkah seperti ini diharapkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga keselamatan berlalu lintas dapat meninggkat

Exit mobile version