Tribratanewspoldajateng.com, Purwokerto – Ketua Bhayangkari Daerah Jateng Ibu Santi Condro Kirono beserta rombongan yang terdiri dari ketua seksi pengurus daerah bhayangkari Jateng melaksanakan acara peresmian perubahan tingkat kepengurusan dari ranting ke PC Bhayangkari SPN serta kunker ke PC Bhayangkari SPN pada hari selasa 7 maret 2017
Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah yang didampingi oleh Ketua Bhayangkari Cabang SPN juga mengunjungi TK Kemala Bhayangkari 92 SPN dan memberikan bantuan alat-alat kebersihan sesuai dengan program dari OASE KK , ibu santi condro juga berdialog interaktif dengan anak-anak TK , bercengkrama, bernyanyi bersama anak-anak .
Dalam rangka kunker ini juga diadakan tatap muka/pengarahan dari ketua bhayangkari daerah jawa tengah Ibu Santi Condro Kirono kepada anggota bhayangkari cabang SPN dengan beberapa pointer yakni :
1. Peran Bhayangkari yang amat sangat berpengaruh adalah keberadaan para bhayangkari yang selalu setia mendampingi suami dimanapun ditempatkan dan ditugaskan oleh pimpinan Polri . keberhasilan didalam tugas anggota Polri tidak terlepas dari sentuhan dan doa seorang istri atau dalam hal ini adalah bhayangkari.
2. Mengendalikan sikap dan perilaku, baik dilingkungan Organisasi maupun pergaulan sehari-hari dan mampu berlaku bijak dalam menggunakan media sosial Serta menjadi teladan bagi anggota dan keluarga, dengan mengedepankan nilai tata krama moralitas dan loyalitas.
3. Menerapkan kesederhanaan dalam kehidupan sehari-hari serta pandai menyesuaikan baik sikap maupun penampilan.
Diakhir kunjungannya Ketua PD Bhayangkari Jateng menyerahkan taliasih kepada warakawuri dian kemala.
(PD Bhayangkari Jateng)