Tribratanewspoldajateng.com, Kab Semarang – Sat Lantas Polres Semarang Jawa Tengah lebih meningkatkan Patroli kewilayahan guna mengantisipasi gangguan Kamseltibcarlantas serta menekan angka kecelakaan lalu-lintas (Laka Lantas) dan pelanggaran lalu-lintas di wilayah hukum Polres Semarang. Minggu (05/03/2017)
Upaya-upaya yang dilakukan Polres Semarang untuk mencegah terjadinya kecelakaan dan pelanggaran Lalu-lintas. Selain Patroli, Kasat Lantas Polres Semarang AKP Dwi Nugroho juga menempatkan personilnya pada jam–jam rawan, khususnya kepulangan anak–anak sekolah dan karyawan pabrik.
Dalam melaksanaan tugas di lapangan personil Sat Lantas Polres Semarang tidak tanggung-tanggung dalam memberikan tindakan tegas kepada pengguna jalan yang telah melakukan pelanggaran kasat mata, contohnya pelanggaran melawan arus, tidak menggunakan helm standar dan lain-lain.