Utamakan keselamatan keluarga menanti dirumah

jateng.tribratanews.com/ – Salatiga, “ Terimakasih ya bu telah menggunakan  helm Standard dan perlengkapannya sesuai dengan ketentuan “. Itulah ungkapan salat satu petugas dalam Operasi simpatik Sat Lantas Polres Salatiga. Jum’at 3/3/2017 siang kegiatan Operasi Simpatik 2017 yang dimulai pada hari Rabu 1/3/2017 hingga 21 hari kedepan ini, dilaksanakan untuk mengingatkan para pengendara agar selalu membawa   kelengkapan dalam berkendara, dan juga kemanan untuk dirinya sendiri maupun pemonceng, “ Helm pengaman “ diutamakan.

Operasi Simpatik pada hari ke 3 ini dilaksanakan di jalan jalan protokol jajaran Salatiga, dengan dipimpin langsung IPTU Mia Novrila Safitri. SIK MH, “ kanit Dik Yasa Sat Lantas Polres Salatiga “ dengan sasaran seluruh pengendara, dengan memberikan himbauan KAMSELTIBCARLANTAS ( Keamanan Keselamatan Ketertipan Kelancaran Lalulintas ). Utamakan kesematan karena keluraga menanti dirumah salah satu himbauannya.

Secara terpisah Kapolres Salatiga AKBP Happy Perdana Yudianto. SIK MH, melalui Kasat Lantas  AKP Ady Sutrisno SH menyampaikan bahwa Operasi simpatik candi 2017 ini, sat Lantas  akan melaksanakan setiap hari secara rutin di wilayah Hukum  Polres salatiga. Sebagai sasaran adalah seluruh pengendara di jalan raya, untuk diberi himbauan tentang ketentuan ketentuan dalam mengendarainya. Selain itu juga diadakan minindakan Hukum apabila menlanggar dengan scala prioritas, yang fatal membahayakan penegendara yang lain maupun dirinya sendiri, jelas Kasat Lantas.

Exit mobile version