BinkamBinmasSamapta

Polsek Kedawung Berikan Pengamanan Penguburan Jenazah TKI Asal Taiwan

jateng.tribratanews.com/, Sragen – Polsek Kedawung Polres Sragen Polda Jawa Tengah, berikan penghormatan terakhir  sekaligus pengaman pemakaman atas meninggalnya Tenaga Kerja Indonesia asal Taiwan yang meninggal akibat kebakaran yang terjadi 25 Januari 2017 lalu.
Jenazah almarhum Heri Eko Saputro (42) warga Dukuh Bahak desa Kedawung  kecamatan  Kedawung Sragen dimakamkan Sabtu (04/03/2017) setelah lama dalam proses pengiriman jenazah dari Negara Taiwan hingga tiba di rumah duka Jumat malam 3 Maret 2017 pukul 23.08 wib.
Awalnya almarhum Heri Eko Saputro berangkat untuk mencari pekerjaan ke Negara Taiwan dengan melalui jalur PJTKI PT KMD dan di terima di pabrik peleburan Baja Logam di jalan industrial Road 79 lane Taiwan. Setelah beberapa lama menjalani aktifitasnya di Taiwan, 25 januari 2017, Heri dikabarkan meninggal dalam peristiwa kebakaran pabrik dan mess karyawan yang berada di dalam Lingkungan pabrik hingga merenggut nyawa Almarhum Heri Eko Saputro.
Hingga pada hari Jum`at ,3 Maret 2017 pukul 13.00 wib, Jenazah di kirim dari Taiwan menuju Jakarta tiba pukul  21.15 wib , transit menuju bandara Adi Sumarmo Surakarta dan dari Surakarta di antar kendaraan ambulan menuju rumah duka, pukul 23.08 wib  dan langsung diserahkan kepada keluarga korban pada Pukul 23.30 wib oleh Ibu Ir. Endang Handatani, MM, selaku Kepala Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Sragen. Sabtu, 4 Maret Pukul 00.00 wib, Jenazah disolatkan di Masjid dukuh Bahak desa Kedawung Kecamatan Kedawung Sragen dan langsung di kebumikan dimakam umum dukuh Mojoroto desa kedawung dengan lancar.
( Tatik – Humas Polres Sragen)

Berita Terkait