Meresahkan, Dua Perempuan Diamankan

Tribratanewspoldajateng.com, Brebes – Maraknya informasi yang berkembang dimasyarakat yang terjadi akhir-akhir ini dibeberapa wilayah di Brebes terkait dengan rumor adanya pelaku penculikan anak, Polres Brebes berhasil mengamankan dua orang perempuan dari masyarakat, Rabu (1/3) kemarin.

Kedua perempuan tersebut berhasil diamankan setelah sempat akan diamuk oleh massa di wilayah Kecamatan Ketangghungan dan Bulakamba.

Kapolres Brebes AKBP Luthfie Sulistiawan SIK MH MSi melalui Kasubbag Humas AKP Maryono menyampaikan bahwa pihaknya telah melakukan pengamann dan mengintrogasi kedua perempuan yang disebut-sebut oleh masyarakat sebagai penculik anak.

Namun dari asil introgasi dan pemeriksaan yang dilakukan oleh anggota Sat Reskrim, disampaikan oleh Maryono bahwa kedua perempuan tersebut diduga sebagai gelandangan dan mengalami gangguan kejiwaan. Hal ini berdasarkan dari keterangan yang disampaikan kepada petugas selalu berubah-ubah.

“Mereka tidak konsisten dan selalu berubah setiap kali ditanya oleh petugas. Jawabanya juga tidak nyambung,” terang Kasubag Humas kemarin.

Disampaikan juga oleh Kasubbag Humas, terkait adanya info penculikan anak, pihaknya menegaskan bahwa sampai saat ini di kabupaten Brebes belum ada laopran terkait hal tersebut.

Oleh karenanya, pihaknya mengimbau kepada warga terkait adanya warga asing yang sempat menjadi sasaran kemarahan warga akibat informasi yang terlanjur beredar dimedia sosial (medsos) terkait info penculikan agar warga bisa lebih bijaksana. “Kami pastikan sampai saat ini belum kasus penculikan anak yang terjadi diwilayah Polres Brebes, seperti apa yang ramai diperbincangkan di media sosial,” tegas AKP Maryono.

Terkait status kedua perempuan tersebut, pihak Polres Brebes telah berkoordinasi dengan Dinas Sosial untuk penaganan lebih lanjut. (Hms Res BBS)

Exit mobile version