Acara yang dikemas Rapim Polda Jateng dalam rangka penyampaian hasil Rapim Polri dan Rencana Kerja Polda Jateng Tahun 2017 diadakan di Gedung Borobudur Semarang dihadiri Gubernur Jateng, Wakapolda Jateng, Sekda Prov. Jateng, Pejabat utama Polda Jateng, dan Kapolres jajaran Polda Jateng. Disampaikan Kapolda Jateng beberapa pointer arahan Kapolri disampaikan antara lain tentang pelaksanaan Pilkada yang harus aman. Penanganan kejahatan siber, kejahatan narkoba, Peningkatan pelayanan publik dan Pemberantasan pungli.
Disampaikan pula hasil pencapaian promoter dipengaruhi kinerja anggota yang harus profesional dalam melayani publik. Kemudian perbaikan kultur agar dihindari kultur budaya korup, kekerasan dan arogansikewenangan. Kemudian yang juga perlu mendapat perhatian adalah manajemen media yaitu agar menekan berita negatif Polri dan mengangkat berita positif atau keberhasilan kinerja Polri misal keberhasilan pengungkapan teroris. Keberhasilan pengamanan unras 411 dan 212 dan pengungkapan kasus menonjol lain.
Peliput : Hasimunir PID Bidhumas Polda Jateng
Editor : agussaibumi