Bhabinkamtibmas Sukoharjo Bersama Warga Bangun Gapura

Tribratanewspoldajateng.com, Sukoharjo – Bhabinkamtibmas Desa Ngasinan Polsek Bulu Polres Sukoharjo Polda Jawa Tengah, Aiptu Bambang Agus Dwi Tristamto bersama warga Dukuh Pagergunung RT 02 RW 01 Desa Ngasinan Kecamatan Bulu, melakukan kerja bakti, Minggu (26/02/2017) pukul 10.00 WIB
Aiptu Bambang Agus Dwi Tristamto dalam kegiatanya mengungkapkan, “kerja bakti kali ini dalam rangka pembangunan gapura pintu gerbang masuk wilayah Dukuh Pagergunung” kata Bambang
Gapura yang di kerjakan oleh warga Dukuh Pagergunung, lanjut Bambang, menelan biaya 20 juta rupiah yang berasal dari swadaya masyarakat setempat, Hal ini menunjukan bahwa warga Dukuh Pagergunung bersemangat untuk membangun daerahnya, paparnya
Widadi, ketua TR 02 RW 01 Desa Ngasinan Kecamatan Bulu, menerangkan, pembangunan gapura ini, merupakan kerja keras dari warga dan semangat warga yang tinggi, sehingga dapat membuahkan hasil terbukti hari ini kami telah memulai pengerjaan pembangunan gapura, terang Widadi
Widadi menambahkan, atas nama warga Pagergunung RT 02 RW 01 Desa Ngasinan mengucapkan banyak terimakasih atas partisipasi bhabinkamtibmas, Aiptu Bambang yang sudah membantu kerja bakti pembangunan gapura ini, sekali lagi terimakasih pak Bambang, ujar Widadi sembari mengacungkan jempol, ini merupakan apresiasi positif dari widadi terhadap polisi
Exit mobile version