jateng.tribratanews.com/, Cilacap – Kepolisian Sektor Cilacap Tengah Polres Cilacap Polda jawa tengah memanfaatkan kegiatan olahraga pagi untuk melakukan kegiatan bercocok tanam di sekitar Polsek jumat (24/2/2017) .
Hal tersebut dilakukan sebagai sarana penghijauan di sekitar Polsek Cilacap tengah.
Kapolsek Cilacap Tengah AKP Aceng Rohman mengatakan bahwa kegiatan penanaman sudah lama dilakukan oleh anggota Polsek Cilacap tengah.
Tanaman yang ditanan adalah jenis holtikultura antara lain cabe, jahe, sawi, bawang serta tomat.
Kapolsek menambahkan bahwa selain untuk penghijauan, hasil tamanan juga dapat dimanfaatkan untuk keperluan sehari-hari.
Sementara itu Kapolres Cilacap AKBP Yudo Hermanto SIK menyambut positif apa yang sudah dilakukan oleh Polsek Cilacap Tengah dan berharap apa yang sudah dilakukan bisa mewujudkan kebersihan dan keindahan sekitar kantor sehingga dapat menambahkan kenyamanan saat memberikan pelayanan pada masyarakat.
(Qarana Humas Polres Cilacap)