Tribratanewspoldajateng.com – Demak, Akibat meluapnya Sungai Sayung karena tidak dapat menampung air hujan sehingga merendam pemukiman warga Desa Sayung Kecamatan Sayung Kabupaten Demak hingga mencapai ketinggian 80 cm.
Dengan demikian warga terpaksa mengungsi ketempat yang lebih aman. Melihat situasi seperti ini Kapolres Demak Polda Jawa Tengah AKBP Sonny Irawan SIK MH langsung terjun ke lapangan untuk memantau sekaligus memberikan bantuan yang diperlukan oleh warga yang terkena banjir, Rabu siang ( 15/2/2017).
Dengan menggunakan spotboat Kapolres bersama rombongan hadir di tengah tengah kawasan yang terkena banjir serta memberikan bantuan sembako maupun air mineral kepada pengungsi.
AKBP Sonny Irawan kepada para pengungsi terus membesarkan hati mereka dan berpesan agar warga selalu hati-hati dan mencari tempat yang aman atau di Posko penampungan, pihaknya juga menurunkan anggotanya sinergitas dengan TNI dan warga yang lain, untuk bekerja sama melakukan evakuasi warga bila banjir terus naik.
( Enny smde)