Bhabinkamtibmas Desa Gedongan Colomadu Karanganyar Selipkan “Pesan Cinta” Kepada Siswa Siswi SD

Tribratanewspoldajateng.com, Karanganyar – Pagi ini siswa siswi SD Negeri Gedongan 1 tampak seperti ada yang tidak biasa, siswa siswi terlihat berbaris dengan rapi di halaman sekolah dengan didampingi para guru, ternyata mereka semua bersiap menerima “tamu istimewa” yakni Brigadir Iskhaq anggota Polsek Colomadu yang juga selaku Bhabinkamtibmas Desa Gedongan, Kamis (09/02/2017) jam 06.30 WIB.
Setelah menunggu beberapa saat, yang ditunggu-tunggu pun datang seketika itu juga siswa siswi serta para guru SDN 01 Gedongan langsung berebut menyalaminya karena sangat senang akan kedatangan sosok anggota Polri yang sangat ramah kepada siapapun.
Dalam kegiatan tersebut, selain memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada siswa siswi yang tentunya dengan bahasa yang mudah dipahami untuk anak seusia mereka juga kepada para guru, Brigadir Iskhaq menyelipkan “pesan cinta”. ” Pesan cinta” ini bukan pernyataan menyukai terhadap seseorang melainkan adalah pesan agar supaya siswa siswi SDN 01 Gedongan rajin belajar, selalu berdoa, menuruti semua perintah orang tua/ bapak ibu guru, menjauhi segala bentuk perbuatan-perbuatan yang tidak patut dicontoh misalnya mencoba-coba merokok, minum minuman keras dan lain sebagainya sekaligus meminta bapak ibu guru mengawasi secara langsung serta yang tak kalah penting ialah mengajak para siswa siswi SDN 01 Gedongan ini mencintai profesi polisi karena sejatinya profesi polisi adalah profesi yang mulia.
“Saya mengingatkan adik-adik semua untuk rajin belajar, selalu berdoa, menuruti semua perintah orang tua/ bapak ibu guru, menjauhi segala bentuk perbuatan-perbuatan yang tidak patut dicontoh misalnya mencoba-coba merokok, minum minuman keras dan lain sebagainya serta yang tak kalah penting ialah mengajak adik-adik semua mencintai profesi polisi karena profesi polisi adalah profesi yang mulia dan salah satu jalan menuju surga adik-adik sekalian,” ungkap Brigadir Iskhaq.
Kegiatan ini dilaksanakan secara rutin untuk mulai menanamkan rasa cinta terhadap profesi polisi sejak dini bahwa jika diniatkan dengan ibadah, memilih profesi polisi adalah jalan menuju surga seperti yang ditekankan oleh Kapolres Karanganyar AKBP Ade Safri Simanjuntak SIK, MSi.
Gustav – Bhayangkara PID Polsek Colomadu
Editor : Brigadir Sakti
Exit mobile version