Datangi 2 Polsek, Urkes Polres Sukoharjo Periksa 38 Anggota

Tribratanewspoldajateng.com, Sukoharjo -Urusan Kesehatan (Urkes) Kepolisian Resor Sukoharjo melaksanakan pemeriksaan rutin terhadap anggota Polri maupun PNS Polri di Polsek Weru dan Polsek Tawangsari, Selasa (31/01/2017) pagi.

“Kegiatan ini merupakan pelayanan kesehatan keliling dari kami. Total ada 38 anggota, di Polsek Tawangsari kami memeriksa sebanyak 20 anggota. Sedangkan di Polsek Weru ada 18 anggota,” kata Kepala Urusan Kesehatan Polres Sukoharjo, Iptu Retna Wiyarti, Amd. Keb. saat dijumpai di kantornya, Selasa (31/01/2017).

Dalam pemeriksaan yang dilakukan secara bergilir dari Polsek ke Polsek ini, Tim Urkes melakukan pengecekan terhadap kesehatan anggota dimulai dari pemeriksaan tensi darah, kolesterol gula darah sampai asam urat.

Retna menjelaskan, pihaknya juga bekerja sama dengan BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial) Kesehatan, Laboratorium Sarana Media dan Apotik Kimia Farma Sukoharjo untuk melaksanakan kegiatan Prolanis, yakni program pengelolaan penyakit kronis yang terdiri dari penyakit hipertensi dan diabetes melitus kepada anggota Polres.

“Pelayanan kesehatan ini dilakukan untuk memeriksa kondisi kesehatan tubuh anggota Polres Sukoharjo agar tetap terkontrol dengan baik. Sehingga dalam menjalankan tugas dapat berlangsung secara maksimal,” terangnya.

Ia berharap, melalui kegiatan pelayanan kesehatan keliling ini seluruh anggota Polres dapat lebih peduli mengenai kesehatan. “Menjaga kesehatan itu penting,” ujarnya.

(@polisisukoharjo)

Exit mobile version