Giat Ops

Tingkatkan Kinerja, Bhabinkamtibmas Polres Purbalingga Mendapat Pencerahan

Tribratanewspoldajatengcom – Dalam rangka meningkatkan kinerja, Satbinmas Polres Purbalingga mengadakan pencerahan kepada Bhabinkamtibmas. Bertempat di Aula Obyek Wisata Pancuranmas, 50 Bhabinkamtimas dari lima polsek yamg masuk distrik kota mengikuti kegiatan tersebut, Selasa (24/1/2017).
Dalam kegiatan tersebut ada tiga narasumber yang memberikan materi yaitu Kabagren Kompol Siti Khayati, Kasatnarkoba AKP Senentyo dan Kasatbinmas AKP Purwoko Sukirman.
Kompol Siti Khayati menjelaskan tentang anggaran kegiatan Bhabinkamtibmas yang diberikan terkait tugas rutin yang dilaksanakan. Selain itu disampaikan terkait aplikasi panic button yang harus diunduh dan terpasang pada handphone.
“Bhabinkamtibmas harus pasang aplikasi panic button dan sosialisasikan juga kepada masyarakat terkait fungsi aplikasi yang dapat membantu saat dalam keadaan bahaya,” kata Kompol Siti Khayati.
Sementara itu AKP Senentyo memberikan materi tentang penyalahgunaan narkoba. Dijelaskan jenis-jenis narkoba serta efek negatif yang ditimbulkan. Selain itu disampaikan juga undang-undang yang mengatur tentang penyalahgunaan narkoba.
Kasatnarkoba menambahkan, dengan materi tentang narkoba yang sudah diberikan, diharapkan para Bhabinkamtibmas ikut mensosialisasikan kepada masyarakat terkait penyalahgunaan narkoba. Hal ini untuk mencegah peredaran dan penyalahgunaan barang haram tersebut.
Selaku Kasat Binmas AKP Purwoko Sukirman menjelaskan cara sambang menggunakan metode door to door system (DDS) yang harus mampu dilaksanakan setiap Bhabinkamtibmas. Dijelaskan juga teknis pengisian blangko kunjungan yang harus diisi sebagai laporan pelaksanaan tugas.
AKP Purwoko menambahkan, Bhabinkamtimas harus melaksanakan tugas dengan ikhlas dan semangat. Hal ini untuk meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat karena sudah banyak fasilitas yang diberikan negara untuk menunjang pelaksanaan tugas.
“Dari semua materi yang sudah disampaikan diharapkan Bhabinkamtibmas mampu mengaplikasikan ilmu yang di dapat untuk meningkatkan profesionalisme dan meningkatkan kinerja,” pesan AKP Purwoko menutup acara.

Berita Terkait