Jaga Kamtibmas Kanit Binmas Polsek Kedungbanteng Polres Tegal Pasang Banner Himbauan

Tribratanewspoldajateng – Polres Tegal, Untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman kondusif, Kanit Binmas Polsek Kedungbanteng Bripka Suhardi menggunakan cara dengan memasang banner himbauan untuk mengajak masyarakat agar menjaga keamanan lingkungan di tempat strategis. Kamis (19/01/2017).

Dengan didampingi oleh Kepala desa Dukuhjati Wetan sdr. Pahru Rodin dan perangkat desanya juga anggota Babinsa Koramil Kedungbanteng, Bripka Suhardi memasang banner himbauan yang bertuliskan ” ayo bersama-sama menjaga keamanan di lingkungan desa kita, supaya desa kita tentram damai sejahtera “. Sambutan positif dan ucapan terima kasih di sampaikan oleh Kepala desa Dukuhjati Wetan sdr. Pahru Rodin. ” Semoga dengan adanya himbauan ini, masyarakat akan terbuka hatinya dan sadar akan pentingnya menjaga keamanan lingkungan dan terimakasih kepada Polsek Kedungbanteng atas himbauan ini yang bagi kami sebagai bentuk perhatian aparat kepolisian kepada masyarakatnya”, ucap Bapak Kades.

Pemasangan himbauan ini merupakan tindak lanjut dari perintah Kapolres Tegal AKBP Heru Sutopo, SIK melalui Kapolsek Kedungbanteng AKP Abdul Gofir, S.Sos agar Kanit Binmas beserta anggota Bhabinkamtibmas melaksanakan binluh dan menyampaikan himbauan kepada masyarakat binaannya. Salah satunya dengan memasang banner himbauan di tempat-tempat yang strategis.

Dengan adanya pemasangan banner himbauan diharapkan mampu membangun kesadaran masyarakat untuk aktif dalam menjaga keamanan lingkungan sehingga akan tercipta situasi wilayah kamtibmas yang aman kondusif dan mampu mempersempit ruang gerak para pelaku kejahatan.

[ Brigadir Dede Kosasih – PID Polsek Kedungbanteng Polres Tegal ]

Exit mobile version